Lihat Semua : infografis

Galakkan 3T dan 3M, Ayo Bersatu Lawan Corona


Dipublikasikan pada 3 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : M. Ishaq Dwi Putra /   View : 4.909


Indonesiabaik.id   -   Pandemi masih terus berlanjut sejak diumumkannya kasus pertama positif corona pada 6 bulan yang lalu. Begitu pula masih terus berubah dari waktu ke waktu dari mulai pengembangan penelitian, pengetahuan tentang terapi, perubahan bentuk virus, cara penularan dan cara pencegahan yang efektif.  

Pemerintah hingga saat ini terus melakukan upaya-upaya dalam mengatasi pandemi COVID-19 melalui 3T. Ini yang akan menjadi kunci untuk menurunkan angka kasus positif dan menurunkan angka fatalitas yang disebabkan virus COVID-19. Selain itu, penting pula sinergi dari masyarakat untuk bersama-sama melakukan pencegahan penularan penyakit melalui 3M.

Pemerintah lakukan 3T

Pemerintah terus mengkampanyekan strategi 3T, yakni tracing (penelusuran), testing (pengujian), dan treatment (perawatan) dalam memerangi Covid-19. Pada intinya, orang pembawa virus harus secepatnya ditemukan untuk diisolasi dan dirawat. Setelah itu, orang yang terlibat kontak erat dengan orang pertama harus dites, diperiksa dengan cara swab-PCR. Bila terkonfirmasi positif, segera dirawat dan diisolasi dan begitu seterusnya.

  1. Testing, yaitu pengujian melalui tes PCR 

  2. Tracing yaitu pelacakan orang kontak erat dengan kasus COVID-19

  3. Treatment yaitu perawatan/isolasi pasien positif COVID-19 sampai sembuh

Masyarakat terapkan 3M

  1. Menjaga jarak aman 1-2 meter dari orang lain ketika berada di kerumunan. 

  2. Menggunakan masker dengan benar dan disiplin ketika berada di luar rumah atau di ruang publik. 

  3. Mencuci tangan secara rutin dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik sesuai anjuran dan protokol yang telah ditetapkan.



Infografis Terkait