Lihat Semua : gelarwicara

Upaya Kemenperin Memupuk Industri Hijau Tumbuh Subur | Kominfo Newsroom 3/3


Dipublikasikan pada one year ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : admin indonesiabaik / Desain : admin indonesiabaik /   View : 5.408

Upaya Kemenperin Memupuk Industri Hijau Tumbuh Subur | Kominfo Newsroom 3/3

 

 

Sektor industri memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi negara dan juga penciptaan lapangan kerja. Tetapi sektor industri ini merupakan isu krusial dalam upaya pemerintah untuk dapat mencapai pembangunan berkelanjutan. Dalam hal ini kementerian perindustrian mendorong banyak perusahaan agar dapat menerapkan prinsip industri hijau dalam proses produksinya. Lantas seperti apa langkah-langkah yang dilakukan oleh kementerian perindustrian dalam, penerapan industri hijau saat ini? Pewawancara GPRTV Bilqis Sabila berbincang dengan kepala pusat industri hijau Kemenperin, Herman Supriyadi. Berikut petikan wawancaranya:

 

 

Apa yang menjadi tujuan dari Kemenperin dalam forum komunikasi bakau humas dan ekonomi hijau?

 

Industri hijau ini merupakan industri yang dalam proses produksinya mengutamakan upaya Efisiensi dan efektivitas sehingga mampu menyelaraskan pembangunan industri dengan kelestarian fungsi-fungsi lingkungan hidup. program-program industri hijau ini diharapkan mampu mencegah eksploitasi yang berlebihan dan ada penggunaan sumber daya alam utamanya, seperti bahan baku untuk proses produksi mengendalikan penggunaan energi dan air yang berlebih sehingga bisa lebih efisien, dan meminimalkan emisi dan limbah baik padat cair maupun gas, serta penanganan non produk output untuk dimanfaatkan kembali sebagai waste to energi maupun waste to produk.

Industri hijau juga mempunyai manfaat diantaranya,mengurangi biaya operasi termasuk penghematan energi dan air, menghemat sumber daya alam yang terbatas, dan mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan, menjaga keseimbangan ekosistem mendorong pengembangan teknologi yang ramah lingkungan dan memperbaiki kualitas hidup manusia mengurangi dampak negatif pembangunan industri terhadap lingkungan,masyarakat dan meningkatkan desain produk daripada industri di pasar global nantinya.

Aksi perubahan iklim melalui penerapan industri hijau ini penting dan mendesak sesungguhnya bagi Indonesia ini, karena adanya kebutuhan konsumen atas produk hijau ini terus meningkat baik nasional maupun di pasar global, adanya regulasi negara tujuan ekspor yang mewajibkan praktik-praktik berkelanjutan, mekanisme yang lain termasuk karbon border adjustment mekanism. Adanya kerentanan terhadap perubahan iklim dan bencana yang mengakibatkan terganggunya pasokan bahan pangan bahkan bahan baku bagi industri itu sendiri.  

 

 

Apa saja tantangan bagi Kemenperin dan pihak swasta dalam menerapkan industri hijau ini?


Tantangannya adalah bagi perusahaan industri yang pada saat investasinya sejak awal di desain belum menerapkan industri hijau, atau yang sering disebut dengan Brown industry, maka dilakukan upaya-upaya untuk melakukan greening The Brown index, namun tantangan yang dihadapi oleh perusahaan dalam menerapkan prinsip industri hijau yang sudah terlanjur belum hijau di awalnya ini memang ada agak berat karena mereka harus melakukan melakukan audit teknologi, audit energi, audit penggunaan air untuk efisiensi dan seterusnya. Sehingga apabila ditemukan hal-hal yang belum cukup hijau atau belum memenuhi standar industri hijau. Mereka harus melakukan restrukturisasi, untuk kebutuhan listrik ini tentu di situ pemerintah harus hadir untuk membantu proses respirasi yang tentu akan membutuhkan biaya di luar biaya yang telah dikeluarkan pada saat investasi. 

 

 

Apa upaya yang dilakukan oleh kemenperin dalam mendorong perusahaan untuk dapat berpindah prinsip ke industri hijau?

 

Ada beberapa upaya yang dilakukan dalam rangka mendorong perusahaan untuk dapat berpindah prinsip ke industri hijau. Yang pertama,mengembangkan industri yang sudah ada atau eksisting yang dalam kategori masih brown  industry, dengan konsep greening of existing industries. Yang kedua, membangun industri baru dengan menerapkan prinsip-prinsip industri hijau, atau kita biasa disebut dengan greation of news green industry

Pengembangan industri yang sudah ada ini menuju industri hijau ini dilakukan melalui berbagai upaya antara lain, rencana penerapan Standar Industri hijau, kemudian pemberian penghargaan industri hijau, dan melaksanakan efisiensi energi air dan panduan pengelolaan limbah padat cair dan udara.

Bahan berbahaya dan beracun juga dapat lakukan treatment dengan menggunakan panduan produksi yang bersih, sedangkan untuk pembangunan industri baru, ini harus menerapkan prinsip-prinsip industri hijau sejak awal proses produksinya, antara lain seperti penggunaan bahan baku yang lebih ramah lingkungan yang di desain sejak awal, kemudian teknologi energi yang lebih efisien dan terbarukan dan lain-lain yang seluruhnya tercantum biasanya di dalam Standar Industri hijau. 

 

 

Apa yang menjadi indikator Kemenperin dalam menilai suatu perusahaan sudah menerapkan industri hijau atau belum?

 

Indikator yang dipakai Kemenperin dalam menilai suatu perusahaan, apakah perusahaan tersebut sudah menerapkan industri hijau atau belum diantaranya ialah, Yang pertama adalah Standar Industri hijau itu sendiri, karena penerapan Standar Industri hijau itu telah ditetapkan sebanyak 35 Standar Industri hijau. perusahaan industri dikategorikan sebagai industri hijau ini, apabila telah memenuhi standar industri hijau yang di dalamnya terdapat 9 parameter teknis, dan 6 parameter manajemen, yang ke-9 nya harus dipenuhi secara keseluruhan. satu saja file daripada Parameter tersebut tidak bisa dipenuhi, maka sebuah perusahaan belum dinyatakan sebagai industri hijau yang berhak atas sertifikat dan penggunaan logo industri hijau.

 


Apakah bisa disebutkan 9 parameter teknis itu apa saja?

 

Yang pertama rasio produk terhadap bahan baku, penggunaan bahan penolong, tingkat penggunaan energi. Pada penggunaan energi nanti akan diukur dalam standar dan akan ditetapkan tingkat penggunaan energi yang disebut dengan hijau, adalah sekian joule atau giga joule per ton. tingkat penggunaan air Apakah close Loop Apakah Open Loop, dan proses produksi yang hijau ini biasanya kita ukur dengan menggunakan parameter oee adalah overall equipment efektifness, yang artinya kan diukur apa namanya efektifitas daripada proses produksi efektivitas dan efisiensi daripada proses produksi. Kemudian penggunaan kemasan yang ramah lingkungan, seperti rycleable atau biodegradable atau kompos able. Kemudian ada juga produk yang ramah lingkungan, yang sudah memenuhi standar yang telah ditetapkan dalam standar nasional Indonesia. Kemudian yang ke-8 adalah aspek atau parameter limbah-limbah dalam hal adalah bagaimana limbah dikelola dan atau dilakukan recycle atau digunakan untuk Wasted product maupun was to energy nantinya. Kemudian yang terakhir yang justru Ini paling penting dari seluruh parameter standar individu adalah penetapan batas atas emisi gas rumah kaca, yang ini akan menjadi acuan daripada penetapan  nilai ekonomi karbon nantinya termasuk penetapan batas capaian daripada enhan NBC maupun Enzi pada akhirnya. 

 

 

Apabila dari ke 9 parameter teknis tersebut, ada satu yang tidak dipenuhinya apakah perusahaan tersebut mendapat sertifikat industri hijau?

 

Semuanya harus dipenuhi, ada enam parameter lain yaitu parameter manajemen, yaitu perlu adanya kebijakan dan organisasi artinya kebijakan mereka kebijakan pimpinan kebijakan perusahaan menuju Green industri ini. Yang kedua perencanaan strategis ini harus jelas kemana arah mereka dan milestone-nya kapan, mereka akan menerapkan prinsip-prinsip industri hijau ini, kemudian pelaksanaan dan pemantauan, jadi yang sudah direncanakan tadi kemudian harus dibuktikan bahwa mereka melakukan, melaksanakan dan pantau milestone nya, sebelumnya apakah tepat dan sebagainya sehingga pada tahun yang telah ditetapkan seperti 2030 sudah bisa kita rekap  Apakah emisinya sudah  bisa mencapai NPC atau enhan NBC. Nah kemudian ada tinjauan manajemen dan tanggung jawab CSR juga tentang ketenagakerjaan yang seluruhnya muaranya kepada prinsip-prinsip CSR yang berkelanjutan Ketenagakerjaan,dan seterusnya seluruh aspek manajemen ini menuju Green management dan ini merupakan good Manufacturing praktis yang kalau, di dalam apa namanya prinsip-prinsip industri hijau ramah lingkungan tapi tetap harus meningkatkan daya saing daripada industrinya.”

 

 

Apakah ada bantuan dari pemerintah mengenai dana untuk para insutri yang ingin berpindah menjadi industri hijau?

 

Sampai saat ini mengani dana pemerintah masih direncanakan, direncanakan yang walaupun ini sudah merupakan keharusan dimana pemerintah memiliki target-target untuk mencapai komitmen kepada dunia, yaitu melalui perjanjian Paris di melalui komitmen enhan NBC maupun NGT, maka pemerintah sedang mempersiapkan baik enabler maupun insentif yang diperlukan oleh industri yang sedang menuju atau melakukan resertisasi menuju Green industry, maupun yang mau berinvestasi menuju Green investment. Enabler ini adalah suatu kondisi dimana pemerintah memberikan kemudahan dan kemurahan yang diharapkan, untuk melakukan resterilisasi maupun investasi baru misalnya saja bunga yang rendah, kemudian Do the legendnya tidak rumit atau dress periodnya lebih lama. Lalu investasi - investasi insentif apa yang perlu diberikan kalau sudah Green, apabila sudah Green pemerintah harus turun untuk memberikan penghargaan keberpihakan kepada industrinya, mereka perlu di berpihak dengan menciptakan Green market kemudian Green product profilman dan sebagainya. Kemudian di sisi insentif fiskal misalnya, kalau nanti di terapkan pajak karbon maka mereka yang sudah sampe keep carbon untuk teksnya disebut Green, maka mereka gugur atas kewajiban pajak karbon tersebut, invest tidak  harus gugur maka paling tidak akan dikurangi. Lalu setelah mereka lewat cap and teksnya, maka mereka dari capnya masih jauh lebih banyak lagi maka selisih capnya juga bisa diperdagangkan melalui nilai ekonomi karbon, sehingga nanti nantinya industri bisa menambah daya saing produknya dengan mensubstitusi margin, daripada produk pebisnisnya juga ditambah dengan jualan kok produknya berbentuk jualan karbon. 

 

Diharapkan semua perusahaan atau semua pihak dapat berkomitmen dalam menerapkan industri hijau tersebut. 

(editor/ Mariska)



Link Youtube : https://youtu.be/OWFaqpVugAc?si=5F1a5j0kEYgAYScV