Lihat Semua : videografis

16 Ruas Tol Siap Tingkatkan Konektivitas


Dipublikasikan pada 2 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Alfin Ardian /   View : 1.288

indonesiabaik.id - Dalam rangka peningkatan konektivitas di Indonesia, sebanyak 16 ruas tol ditargetkan akan beroperasi hingga akhir 2022.

Total Panjang Ruas Jalan Tol

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR menyebutkan, untuk selanjutnya hingga akhir tahun 2022 ditargetkan akan ada 16 ruas Jalan Tol baru yang siap diresmikan sepanjang 332 km.

Tercatat, sebanyak 4 ruas Jalan Tol sepanjang 42,98 km telah diresmikan beroperasi sejak awal tahun 2022.

16 Ruas Jalan Tol

Berikut daftar 16 ruas jalan tol yang ditargetkan beroperasi sepenuhnya hingga akhir 2022.

4 ruas yang sudah diresmikan;

  1. Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) seksi Cileunyi-Pamulihan
  2. Tol Binjai-Langsa Seksi Binjai-Stabat
  3. Tol Manado-Bitung ruas Danowudu-Bitung
  4. Tol Sigli-Banda Aceh seksi Seulimeum-Jantho

13 ruas sedang dikerjakan

  1. ruas Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Limo (3,6 km)
  2. ruas Cinere-Jagorawi Seksi 3 Limo-Kukusan (5,5 km)
  3. ruas Bekasi-Cawang-Kampung Melayu Seksi 1A, 2A dan 2A-Ujung (6,6 km)
  4. ruas Serpong-Balaraja Seksi 1A (5,2 km)
  5. ruas Jakarta-Cikampek II Selatan Paket 3 Kutanegara-Sadang (8,5 Km)
  6. ruas Cileunyi-Sumedang-Dawuan Seksi 2-6 (49,3 km)
  7. ruas Sigli-Banda Aceh Seksi 1,5,6 (38,2 km)
  8. ruas Semarang-Demak Seksi 2 Sayung-Demak (16,3 km)
  9. ruas Sp. Indralaya-Prabumulih - (64,7 km) PT Hutama Karya
  10. Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 2 Cigombong- Cibadak (11,9 km)
  11. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi- Parapat Seksi 1 dan 2  Tebing Tinggi- Kuala Tanjung (38,5 km)
  12. Tol Cibitung-Cilincing Seksi 4 Tarumajaya-Cilincing (7,52 km)
  13. Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 2 Segmen Jatikarya-Cikeas (3,5 km)


Videografis Terkait