SOHIBERS!

Pemuda Harus Berperan Bukan Baperan

Pemuda Harus Berperan Bukan Baperan

Di unggah oleh: Arief Pratama Hany
Konten di Produksi pada 2024-04-24 18:22:23
Konten di terbitkan pada 2019-03-11 12:52:18

Data dari lembaga riset SMRC (Desember 2017), Pemilih Muda (17-34 tahun) sebanyak 34,4% dari 265 Juta penduduk Indonesia. KPU memprediksi Pemilih Muda mencapai 70-80 juta orang dari sekitar 185 Daftar Pemilih Tetap. Dan lebih dari 5 juta di antaranya adalah baru pertama kalinya memilih. Bisa dilihat kalau Pemuda memiliki andil yang sangat besar. Lalu apa yang bisa kita perbuat? Mengawal pemilu bukanlah suatu kewajiban, melainkan hak bagi pemuda. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) biasanya akan merekrut relawan pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS). Jika kita tidak bisa masuk ke dalam sistem, kita bisa mengajak diri sendiri dan juga orang-orang disekitar untuk datang ke TPS. Kalau tidak bisa menjalankan dua peran tadi, paling tidak jangan baperan di media sosial. Jaga persatuan bangsa.