Lihat Semua : infografis

Jalan Tol Indonesia Terpanjang Se-ASEAN


Dipublikasikan pada one year ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Irfan Nur Rahman /   View : 5.548


Indonesiabaik.id - Jaringan jalan tol sudah menjadi bagian penting dalam infrastruktur transportasi di Asia Tenggara. Sebagai negara terbesar di wilayah, Indonesia memiliki total panjang jalan tol terpanjang di Asia Tenggara, dengan jumlah panjang 2.760 kilometer (km) per Agustus 2023.

Panjang Jalan Tol Negara Asia Tenggara

Malaysia juga memiliki total panjang jalan tol yakni sepanjang 2.001 kilometer, memegang urutan kedua setelah Indonesia. Kemudian, di urutan ketiga terdapat negara Vietnam telah membangun jaringan jalan tol sepanjang 1.850 kilometer, sedangkan total panjang  jalan tol di negara lainnya seperti Filipina dan Myanmar masing-masing sekitar 626 kilometer dan 586,7 kilometer.

Dibawahnya terdapat negara-negara dengan total panjang  jalan tol yang lebih relatif kecil, seperti Kamboja  dengan 190,6 km, Singapura  dengan 163 km dan Brunei dengan 134 km. Karena itu, seluruh upaya pembangunan tol di wilayah Asia Tenggara  ini mencerminkan komitmen bersama negara-negara Asia Tenggara untuk menyediakan infrastruktur transportasi yang lebih baik.

Jalan Tol di Indonesia

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR memaparkan per Agustus 2023, Indonesia memiliki tol sepanjang 2.760 kilometer (km). Ribuan km tol itu dibangun di Pulau Jawa, Sumatera, Bali, Kalimantan, hingga Sulawesi.

Jaringan jalan tol di Indonesia paling panjang ada di Pulau Jawa yang mencapai 1.776,62 km. Kemudian, di Sumatera sepanjang 814,68 km. Lalu, di Pulau Kalimantan mencapai 97,27 kilometer. Setelah itu di Sulawesi sepanjang 61,46 km. Terakhir, di Pulau Bali ada jalan tol sepanjang 10,07 km.



Infografis Terkait