Lihat Semua : infografis
Jumlah Anak yang Terima Makan Bergizi Gratis di Dunia
Dipublikasikan pada 10 hours ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Muhammad Mulyadi / View : 128 |
Indonesiabaik.id - Pada 2025, Pemerintah Indonesia akan meluncurkan program berupa pemberian makanan bergizi gratis kepada masyarakat. Program ini merupakan sebuah inisiatif yang diusung oleh presiden-wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming.
Penerima Makan Bergizi Gratis di Indonesia
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berjalan mulai Januari 2025 di Indonesia akan menyasar menyasar 82,9 juta jiwa selama lima tahun ke depan. Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana mengatakan, Makan Bergizi Gratis disebut sebagai salah satu investasi terhadap sumber daya manusia (SDM) Indonesia.
Sasaran Program Makan Siang Gratis dilakukan Bertahap, pada 2025 sekitar 40% kemudian tahun berikutnya naik menjadi sekitar 80% dan target pada 2029 mencapai 100%. Jika program Makan Bergizi Gratis sudah berjalan menyeluruh, akan ada 30.000 satuan pelayanan di seluruh Indonesia dengan target maksimal sampai 2027. Untuk 2025, minimal ada 5.000 satuan pelayanan yang sudah jalan dengan anggaran Rp 71 triliun.
Jumlah Anak yang Menerima Makan Bergizi Gratis
Sebelum Indonesia, berdasarkan data World Food Programme 2022, sudah ada sebanyak 418 juta anak pra-sekolah dasar dan anak sekolah menengah menerima makan bergizi gratis yang tersebar di 176 negara.
Berdasarkan data WFP, pada 2022 sebanyak 125 juta anak yang tersebar di kawasan Asia Selatan telah menerima makan bergizi gratis. Kemudian, sebanyak 80 juta anak di kawasan Amerika Latin-Karibia juga telah menerima makan bergizi gratis.
Dilanjutkan, sebanyak 57 juta anak di kawasan Asia Timur-Pasifik juga menerima makan bergizi gratis. Di Eropa-Asia Tengah telah menjangkau 55 juta anak dan Afrika Sub-Sahara telah menjangkau 53 juta anak.
Di kawasan Amerika Utara dan Timur Tengah-Afrika Utara secara berturut-turut telah menjangkau 29 juta anak dan 19 juta anak dengan pemberian makan bergizi gratis.
-
Tag :
- makan siang gratis
- makan bergizi gratis
- mbg
- prabowo
- makan siang gratis 2025
- makan siang gratis prabowo
- negara yang punya makan bergizi gratis
- jumlah negara dengan makan gratis
- makan bergizi
- makan gratis
- laporan World Food Programme
- laporan WFP
- jumlah penerima makan bergizi gratis
- 418 juta anak di dunia dapat makan bergizi gratis
- yang muda suka data
- indonesiabaik.id