Lihat Semua : infografis
7 Provinsi Paling Banyak Penduduknya
Dipublikasikan pada 2 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Ananda Syaifullah / View : 138.625 |
indonesiabaik.id - Berdasarkan sinkronisasi hasil Sensus Penduduk 2020 dan data adminduk Ditjen Dukcapil Kemendagri, terdapat provinsi dengan kategori paling banyak penduduknya.
Provinsi apa saja?
-
Jawa Barat
Jawa Barat menjadi yang pertama sebagai provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak di Indonesia. Jumlah penduduknya jika merujuk data BPS saat ini mencapai 48.274.162 jiwa.
Daerah padat penduduk tersebar di Bandung, Depok, dan Bogor, juga daerah industri seperti Bekasi dan Karawang.
-
Jawa Timur
Jumlah penduduknya saat ini mencapai 40.665.696 jiwa. Sebaran penduduk relatif merata dengan di 29 kabupaten dan 9 kota, dengan konsentrasi penduduk terpadatnya berada di Surabaya.
-
Jawa Tengah
Total penduduk di provinsi ini sebanyak 36.516.035 jiwa. Jumlah itu terdiri dari penduduk laki-laki sebanyak 18.362.143 jiwa dan perempuan sebanyak 18.153.892.
-
Sumatera Utara
Sumatera Utara adalah provinsi di luar Jawa yang penduduknya paling besar. Jumlah penduduk tercatat sebanyak 14.799.361 jiwa.
-
Banten
Provinsi ini memiliki jumlah penduduk sebesar 11.904.562 yang terdiri dari laki-laki sebanyak 6.070.271 jiwa dan perempuan sebanyak 5.834.291 jiwa. Menurut data, sebaran penduduk di Provinsi Banten relatif tidak merata. Sebagian besar penduduknya tersebar di Tangerang. Daerah lainnya dengan penduduk cukup besar ada di Cilegon dan Serang.
-
DKI Jakarta
Soal jumlah penduduk, kota metopolitan ini masih kalah dari provinsi lain. Sebagai pusat ekonomi dan pemerintahan, DKI Jakarta memiliki penduduk sebanyak 10.562.088 jiwa, terdiri dari penduduk laki-laki sebanyak 5.334.781 jiwa dan perempuan sebanyak 5.227.307 jiwa. Pasalnya, jumlah penduduk bisa melonjak dua kali lipatnya saat di siang hari.
-
Sulawesi Selatan
Provinsi ini berada di urutan kedua provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak di luar Jawa. Data Sensus Penduduk 2020 menunjukkan, jumlah penduduk Sulsel terbaru adalah 9.073.509.