Lihat Semua : ebook

STOP JUDI ONLINE



Indonesiabaik.id - Booklet ini berisi segala informasi dan data yang berkaitan dengan praktik terlarang bernama perjudian, khususnya online. Judi, satu kata yang tidak asing di tengah masyarakat kita, dari zaman dulu hingga era teknologi yang semakin canggih. Yang padahal, secara aturan judi benarlah dilarang oleh negara. Namun, celah untuk melakukan praktik menyimpang dan meresahkan masyarakat tampaknya juga ikut beradaptasi. Para pelakunya pun sekarang makin berani dan secara terbuka mempromosikan judi online melalui media sosial.

Dengan modal uang puluhan ribu, orang menjajal peruntungan lewat judi online, meskipun pada akhirnya sadar akan buntung. Data telah membuktikan, kegiatan perjudian online telah menyebabkan banyak kerugian bagi masyarakat.



STOP JUDI ONLINE
Judul Buku : STOP JUDI ONLINE
Penerbit : Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia
Tahun Rilis : 2023
Jumlah Halaman : 46 halaman

Unduh Ebook

7596 dilihat



E-Book Terkait