Lihat Semua : motion_grafis

[Motion Grafis] Menabung di Bank Banyak Untung


Dipublikasikan pada 6 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Abror Fauzi / Desain : M. Ishaq Dwi Putra /   View : 1.960

Indonesiabaik.id - Jika dahulu sebagian orang menabung atau menyimpan uangnya di bawah bantal atau di celengan, saat ini cara tersebut sudah kuno. Masyarakat kini menabung atau menyimpan uang dilakukan di bank, dan masyarakat sendiri akan mendapatkan banyak keuntungan.

Uang akan aman bila disimpan di bank, karena sistem keamanan di bank lebih ketat dan terjamin, sehingga terhindar dari bahaya pencurian. Tabungan yang nasabah (pengguna layanan perbankan) miliki juga akan dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) sesuai dengan ketentuan yang ada.

Selain itu nasabah akan memperoleh keuntungan tabungan dari bank yang dihitung berdasarkan saldo tabungan. Untuk akses kemudahan layanan perbankan elektronik, tersedia 24 per hari antara lain seperti Anjungan Tunai Mandiri (ATM), SMS Banking, Mobile Banking, Internet Banking, Phone Banking, dan Call Center.

Kalau sudah terbiasa dengan menabung, nasabah akan lebih hemat karena dapat menyisihkan uangnya dan terhindar dari kebiasaan membeli barang-barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan.



Motion Grafis Terkait