Lihat Semua : video_sohib
Sohib Berkelas Episode 5: Standar Kerja Produksi Infografis
Dipublikasikan pada 6 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Abror Fauzi / Desain : Abror Fauzi / View : 2.131 |
ini merupakan video LIVE Edisi 5 SohIB Berkelas dengan tema Standar Kerja Produksi Infografis:
1. Alur Kerja, standar kerja untuk menghasilkan produk konten digital agar sesuai target selayaknya memiliki alur kerja yang tepat. Mekanisme produksi sesuai rencana dan dievaluasi secara sektoral untuk meningkatkan kualitas, kecepatan dan ketepatan produksi;
2. Tim Kerja, Tim kerja yang dimaksud setidaknya bisa melakukan pekerjaan Pengumpulan Data & Riset, Perancangan Kreatif, Desain Konten dan Copywriting, Produksi Infografs Statis, Produksi Infografs Video, Review dan Proofreading, Scheduling dan Publishing;
3. Jadwal Kerja, penjadwalan dilakukan untuk tujuan melaksanakan alur kerja dan mengelola waktu berdasarkan pembagian tugas yang dilakukan tim kerja produksi infografs. Jadwal kerja secara umum dibagi sesuai alur kerja mencakup perencanaan konten, tim produksi dan tim publikasi;
4. Alat dan pendukung, seperti: perangkat keras yang mumpuni sehingga tidak menghambat proses kerja, serta perangkat lunak grafs yang kompatibel;
5. Manajemen Aset, Produksi infografs rutin menuntut sistem manajemen aset yang baik. Tujuannya:
- Memiliki sistem pengarsipan dan akses fle yang cepat dan terpusat
- Memudahkan akses untuk semua pihak untuk keperluan publikasi
- Sumber referensi dan pembanding untuk produksi berikutnya
- Sebagai bahan studi untuk tim baru
- Sebagai pusat sharing aset untuk keperluan produksi
- Sebagai bahan evaluasi di kemudian hari Kita dapat memanfaatkan fasilitas fle sharing & storage seperti Google Drive atau Dropbox.
Manajemen aset bisa dibuat secara terpisah antara fnal art dan aset. Dengan demikian semua aset akan tersimpan secara terpusat dan di kemudian hari dapat digunakan oleh semua pihak yang berkepentingan.
Ada saat produksi aset untuk mengejar kecepatan produksi, biasanya kita lupa untuk mengatur organisasi fle dengan baik. Terutama organisasi antar vektor atau elemen dalam sebuah fle aset, misalnya .AI atau .PSD. Jangan lupa untuk memberikan nama pada setiap elemen atau grup dalam fle sehingga mudah diedit atau direproduksi di kemudian hari.
SohIB Berkelas merupakan Progam Baru IndonesiaBaikID yang disajikan sebagai wahana belajar infografis dan motion grafis.
-
Tag :
- sohib
- berkelas
- indonesiabaik