Lihat Semua : infografis
Agus Harimurti Yudhoyono Menteri ATR/BPN
Dipublikasikan pada 10 months ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Ananda Syaifullah / View : 17.276 |
indonesiabaik.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang atau Kepala Badan Pertanahan Nasional (Menteri ATR/BPN) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024).
AHY menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang ditugaskan memegang jabatan Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam).
Pelantikan tersebut Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 34P Tahun 2024 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju periode sisa masa jabatan 2019- 2024.
Profil Agus Harimurti Yudhoyono
AHY merupakan anak pertama dari pasangan Susilo Bambang Yudhoyono dan Kristina Herrawati atau yang dikenal sebagai Ani Yudhoyono. Selama pendidikannya, AHY merupakan lulusan terbaik SMA Taruna Nusantara dan meraih Garuda Trisakti Tarunatama Emas pada 1997. AHY kemudian berlanjut ke Akademi Militer (AKMIL) dan lulus pada tahun 2000.
Selain pendidikan militer, AHY juga menempuh pendidikan tinggi formal. Ia memiliki tiga gelar pendidikan master yaitu: Master of Science in Strategic Studies di Nanyang Technological University, Singapura pada tahun 2006, Master in Public Administration dari Harvard University, Amerika Serikat pada tahun 2010, serta Master of Arts in Leadership and Management dari Webster University Amerika Serikat, meraih predikat Summa Cum Laude pada tahun 2015 dengan IPK 4.0.
Di tahun 2015, AHY juga mendapatkan predikat Summa Cum Laude dari US Army Command and General Staff College di Fort Leavenworth, Kansas.
Karier Agus Harimurti Yudhoyono
Agus Harimurti Yudhoyono atau lebih populer dengan panggilan AHY adalah Ketua Umum Partai Demokrat (2020-2025). Sebelumnya, AHY menghabiskan 16 tahun berkarier sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Pada Februari 2018, AHY dipercaya oleh Partai Demokrat untuk mengemban tugas selaku Komandan Kogasma (Komando Satuan Tugas Bersama) untuk Pemenangan Pemilu 2019. Setelah Pemilu 2019, AHY kemudian dipercaya untuk menjadi Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat. Kemudian, tepat pada 15 Maret 2020, AHY terpilih secara aklamasi untuk menjadi Ketua Umum DPP Partai Demokrat.