Lihat Semua : infografis

1 dari 10 Kepala Rumah Tangga Adalah Perempuan


Dipublikasikan pada 4 months ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Muhammad Mulyadi /   View : 1.962


Indonesiabaik.id — Menurut data BPS, tak sedikit perempuan Indonesia yang menjadi kepala keluarga.

Persentase Kepala Rumah Tangga (KRT) di Indonesia

Menganalisis data BPS tentang persentase kepala rumah tangga di Indonesia, selama 10 tahun ke belakang masih dominan dikepalai oleh laki-laki. Meski demikian, kontribusi perempuan sebagai kepala rumah tangga pun juga cukup signifikan. Bahkan, jika dilihat persentasenya meningkat dari sejak 2014 hingga 2020. 

Pada 2014, hanya ada 14,73% perempuan yang menjadi kepala rumah tangga. Lambat laun hingga 2020 terus mengalami kenaikan hingga 15,82%. Barulah pada 2021 hingga 2023 terakhir angkanya menurun.

Data per 2023, ada sebanyak 12,73% perempuan Indonesia alias 1-2 perempuan dari 10 orang menjadi kepala rumah tangga. 

Faktor Perempuan Menjadi Kepala Rumah Tangga (KRT)

Adapun dari data itu, BPS menggolongkan latar belakang perempuan yang jadi kepala keluarga di antaranya cerai mati, cerai hidup, kawin (menikah), dan belum kawin (belum menikah).

Faktor penyebab perempuan jadi kepala rumah tangga pun beragam, mulai dari bercerai, suami tidak mencari nafkah karena difabel/kehilangan pekerjaan, suami pergi lama tanpa menafkahi, belum menikah tapi punya tanggungan keluarga, istri dengan suami poligami, hingga cerai mati (suami meninggal).



Infografis Terkait