Lihat Semua : infografis
Bayar Tol Tanpa Berhenti dan Tanpa Sentuh
Dipublikasikan pada 4 months ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Muhammad Mulyadi / View : 1.800 |
indonesiabaik.id — Sistem pembayaran tol tanpa sentuh Multi Lane Free Flow (MLFF) akan diterapkan di Indonesia. Apa bedanya dengan pembayaran dengan e-toll dan tunai?
Bedanya dengan Sistem Pembayaran Sebelumnya
Jika melihat dari alat pembayaran, dulu sistem pembayaran masuk tol menggunakan uang tunai. Untuk membayar, perlu beberapa waktu untuk menyiapkan uang tunai. Dalam metode ini, seseorang masih perlu berhenti dan antre.
Kemudian, teknologi mulai menggantikan sistem pembayaran dengan uang tunai. Jika sebelumnya harus menyiapkan uang tunai, bayar tol bisa dilakukan dengan uang elektronik yang berada di kartu e-toll. Pada proses ini masih sama, yakni butuh beberapa waktu untuk membayar.
Kini, teknologi semakin canggih. Sistem bayar tol bisa dilakukan tanpa uang tunai dan kartu e-toll, yaitu dengan teknologi MLFF.
Multi Lane Free Flow (MLFF), merupakan teknologi yang menerapkan Global Navigation Satelit System (GNSS) alias sistem yang memungkinkan melakukan transaksi melalui aplikasi di smartphone dan dibaca melalui satelit.
Teknologi ini membuat alat pembaca tidak perlu di setiap tempat karena memakai satelit, berbeda dengan radio frequency identification atau RFID. GNSS memakai alat yang dipasang di dalam mobil. Ketika kendaraan berada di gardu jalan tol, alat itu akan terbaca melalui sistem di satelit.
Jika penggunaan uang elektronik telah mengurangi waktu transaksi menjadi 4 detik dibandingkan transaksi manual uang tunai 7-10 detik. Maka, penggunaan MLFF tentunya memiliki manfaat sangat besar karena bisa menghilangkan waktu antrian menjadi nol detik.