Lihat Semua : infografis

Calon Tunggal VS Kotak Kosong di Pilkada Serentak 2024


Dipublikasikan pada one month ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Ananda Syaifullah /   View : 1.505


Indonesiabaik.id — Sebanyak 37 daerah hanya memiliki satu pasangan calon kepala daerah atau biasa disebut ‘calon tunggal’ atau ‘lawan kotak kosong’ pada Pilkada Serentak 2024.

Calon Tunggal pada Pilkada 2024

Jumlah wilayah dengan calon tunggal pada Pilkada Serentak 2024 kali ini sebanyak 37 dari 545 wilayah yang mengikuti kontestasi.

Hal itu diungkapkan oleh Anggota KPU RI August Mellaz yang mengatakan bahwa jumlahnya berkurang dibandingkan sebelumnya di mana ada 44 bakal paslon yang mendaftar ke KPU dan tak mendapatkan lawan atau lawan kotak kosong.

Dia menjelaskan paslon tunggal akan tetap diberi kesempatan menyampaikan visi dam misi dalam debat terbuka. Para paslon tunggal juga tetap akan mengundi nomor urut.

Ke-37 wilayah itu terdiri dari 1 provinsi dari 37 provinsi yang mengikuti Pilkada, lalu 31 kabupaten dari 415 kabupaten yang mengikuti, serta 5 kota dari 93 kota yang mengikuti.

Berikut daftar wilayah dengan paslon tunggal berdasarkan data KPU RI:

Pilkada Provinsi:

  1. Papua Barat

Pilkada Kabupaten:

  1. Aceh, Aceh Utara

  2. Aceh, Aceh Tamiang

  3. Sumatera Utara, Asahan

  4. Sumatera Utara, Labuhanbatu Utara

  5. Sumatera Utara, Pakpak Bharat

  6. Sumatera Utara, Serdang Bedagai

  7. Sumatera Utara, Nias Utara

  8. Sumatera Utara, Dharmasraya

  9. Sumatera Selatan, Empat Lawang

  10. Jambi, Batanghari

  11. Sumatera Selatan, Ogan Ilir

  12. Bengkulu, Bengkulu Utara

  13. Lampung, Lampung Barat

  14. Lampung, Tulang Bawang Barat

  15. Kepulauan Bangka Belitung, Bangka

  16. Kepulauan Bangka Belitung, Bangka Selatan

  17. Kepulauan Riau, Bintan

  18. Jawa Barat, Ciamis

  19. Jawa Tengah, Banyumas 

  20. Jawa Tengah, Sukoharjo

  21. Jawa Tengah, Brebes

  22. Jawa Timur, Trenggalek

  23. Jawa Timur, Ngawi

  24. Jawa Timur, Gresik

  25. Kalimantan Barat, Bengkayang

  26. Kalimantan Selatan, Tanah Bumbu

  27. Kalimantan Selatan, Balangan 

  28. Kalimantan Utara, Malinau

  29. Sulawesi Selatan, Maros

  30. Sulawesi Tenggara, Muna Barat

  31. Sulawesi Barat, Pasangkayu

Pilkada Kota:

  1. Kepulauan Bangka Belitung, Kota Pangkal Pinang

  2. Jawa Timur, Kota Pasuruan

  3. Jawa Timur, Kota Surabaya

  4. Kalimantan Timur, Kota Samarinda

  5. Kalimantan Utara, Kota Tarakan



Infografis Terkait