Lihat Semua : infografis

4 Tokoh Bangsa Penerima Gelar Pahlawan Nasional


Dipublikasikan pada 2 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Ananda Syaifullah /   View : 6.650


Indonesiabaik.id - Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional 2021 kepada empat tokoh di Indonesia pada 10 November 2021 di Istana Bogor, Jawa Barat. Pemberian gelar itu telah ditetapkan melalui Keputusan Presiden nomor 109/TK/2021 tentang Penganugerahan Pahlawan Nasional.

Sesuai pasal 15 Undang-Undang Dasar 1945 dinyatakan bahwa ”Presiden memberi gelar, tanda jasa dan lain-lain tanda kehormatan yang diatur Pelaksanaannya dengan undang-undang Nomor 20 Tahun 2009 tentang Gelar Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan”. 

4 Tokoh Penerima Gelar Pahlawan Nasional

Pada peringatan Hari Pahlawan tahun 2021 dilaksanakan Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional kepada putra/putri terbaik bangsa atas pengabdian dan jasa-jasanya yang luar biasa  kepada Bangsa dan Negara. 

Empat tokoh tersebut yaitu:

  1. Tombolotutu dari Sulawesi Tengah
  2. Sultan Aji Muhammad Idris dari Kalimantan Timur
  3. Sutradara film Aji Usmar Ismail dari DKI Jakarta
  4. Raden Ayra Wangsakara dari Banten


Infografis Terkait