Lihat Semua : infografis

Dampingi Anak dalam Dunia Digital


Dipublikasikan pada 7 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Oktanti Putri Hapsari / Desain : Resi Prasasti /   View : 3.782


Penggunaan perangkat digital pada anak harus menjadi perhatian orangtua. Dampingi dan awasi anak ketika bermain dengan perangkat digital dan mengakses internet. Saat mendampingi orangtua juga harus berbekal pengetahuan tentang media sosial dan situs apa saja yang sedang tren digunakan oleh anak. Yang penting diketahui adalah isi dari media sosial dan situs yang diakses oleh anak, layak atau tidak untuk diakses dan digunakan.

Untuk itu orangtua juga harus tahu aplikasi/program apa saja yang sesuai untuk anak. Utamakan aplikasi/program yang berisi tentang edukasi dan berdampak positif untuk anak. Terapkan pada anak jadwal untuk menggunakan perangkat digital saat dirumah, waktu dan berapa lama. Agar anak juga dapat melakukan aktifitas lain dan bermain langsung untuk meningkatkan interaksi dalam keluarga ataupun dengan orang lain.

Memonitor aktivitas dunia maya anak dan mengunci situs-situs yang tidak layak untuk anak dengan web filtering bisa juga diterapkan. Agar akses anak pada internet tetap terjaga untuk dilihat yang sesuai usianya.



Infografis Terkait