Lihat Semua : infografis

Yuk! Mengenal 5 Kunci Keamanan Pangan


Dipublikasikan pada 5 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : M. Ishaq Dwi Putra /   View : 28.567


Indonesiabaik.id - Perlu diketahui, kunci kesehatan tergantung dari apa yang dikonsumsi setiap hari. Apa yang masuk ke dalam tubuh akan sangat menentukan kesehatan seseorang di hari ini dan hari-hari ke depan. Menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan, ada lima kunci keamanan pangan yang harus dilakukan sehingga bisa terhindar dari bahaya berbagai penyakit.

Apa saja lima kunci keamanan pangan? Pertama, jagalah kebersihan dengan mencuci tangan sebelum dan sesudah mengolah pangan. Hal ini dilakukan untuk mengurangi jumlah kuman berbahaya yang tersebar luas di tanah dan air. Kemudian, pisahkan bahan makanan mentah seperti daging sapi, unggas dan hasil laut dari bahan makanan yang sudah matang dan harus menggunakan peralatan yang terpisah ketika hendak mengolah bahan makanan mentah dan yang sudah matang.

Selanjutnya, masaklah dengan benar pada suhu minimal 70 derajat Celcius sehingga makanan aman dikonsumsi, khususnya jika memasak daging sapi, unggas, telur dan hasil laut. Rebuslah pangan seperti sup sampai mendidih dan usahakan agar suhu mencapai >70 derajat Celcius dan cairan tidak berwarna muda.

Tidak hanya itu, jagalah pangan pada suhu aman karena kuman dapat berkembang biak dengan sangat cepat jika pada suhu ruang. Suhu di bawah 5 derajat Celcius dan di atas 60 derajat Celcius adalah bisa memperlambat pertumbuhan kuman.

Terakhir, gunakan air dan bahan baku yang aman. Air dan es bisa dengan cepat terkontaminasi kuman dan bahan kimia berbahaya. Untuk mengurangi risiko terkena penyakit, gunakan air yang jernih, tidak berbau dan tidak berasa untuk mencuci sayuran sebelum dimasak. Mari, terapkan 5 kunci keamanan pangan di dapur Anda! Makanan aman, keluarga sehat.



Infografis Terkait