Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia

Pemerintah

Cara Unik Kebun Raya Bali LIPI Peringati Hari Peduli Sampah Nasional - 20190222

Cara Unik Kebun Raya Bali LIPI Peringati Hari Peduli Sampah Nasional - 20190222

Di unggah oleh: Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia
Konten di Produksi pada 2024-12-17 10:50:11
Konten di terbitkan pada 0000-00-00 00:00:00

Kebun Raya Bali memberi kesempatan kepada seluruh pengunjung untuk menukarkan sampah plastik yang mereka kumpulkan di area Kebun Raya Bali dengan hadiah yang menarik pada hari Sabtu dan Minggu (23-24/2) mendatang. Menurut Kepala Balai Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bali LIPI, Bayu Adjie, kegiatan ini bertujuan mengajak masyarakat turut peduli terhadap sampah. “Kita coba mengenalkan paradigma baru, yang biasanya berisi larangan dan denda sekarang memberi hadiah pada mereka yang peduli dengan sampah,” jelas Bayu. Dirinya menjelaskan, beberapa hadiah menarik yang disiapkan bagi pengunjung yang beruntung antara lain voucher e-money, t-shirt,tanaman hias, dan payung. Sebagai informasi, kegiatan peringatan Hari Peduli Sampah Nasional ini merupakan kerjasama Kebun Raya Bali LIPI, Bank BRI dan KPN Bina Sejahtera. Sumber: Biro Kerja Sama, Hukum, dan Humas LIPI