Lihat Semua : videografis

Buruan Daftar Prakerja Gelombang Ke-19!


Dipublikasikan pada 3 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Alfin Ardian /   View : 2.037

indonesiabaik.id - Kabar baik! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 19 telah dibuka pada Kamis (26/8/2021).

Gelombang ke-19

Kuota pendaftaran yang tersedia pada gelombang Kartu Prakerja kali ini adalah sebanyak 800.000 orang. Informasi lengkap terkait pendaftaran dapat dibaca melalui laman www.prakerja.go.id/faq. Nantinya, peserta Kartu Prakerja yang lolos akan mendapatkan insentif berupa bantuan dari pemerintah sebesar Rp 3,5 juta.

Rinciannya, peserta Kartu Prakerja Gelombang 19 akan mendapatkan uang bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta, insentif pasca-pelatihan Rp 600.000 per bulan selama empat bulan, dan insentif survei sebesar Rp 50.000 untuk tiga kali.

Siapa yang berhak mendaftar?

Penerima prakerja tidaklah harus seseorang yang sedang menganggur. Bagi orang yang sudah bekerja, karyawan, korban PHK dan pelaku usaha mikro dan kecil juga dapat mendaftar asal memenuhi persyaratan program Kartu Prakerja dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi.

Namun, prioritas tetap diberikan pada pencari kerja usia muda dan pekerja maupun pelaku usaha mikro dan kecil yang terdampak COVID-19. Pendaftar yang tidak akan lolos jika;

  • Pendaftar sudah pernah lolos di gelombang sebelumnya
  • Pendaftar masih aktif sekolah atau kuliah
  • Pendaftar sudah pernah menerima bantuan sosial (bansos) lainnya dari kementerian/lembaga terkait
  • Terdaftar sebagai anggota TNI/Polri, anggota DPR/DPRD, direksi/komisaris, dewan pengawas BUMN/BUMD, PNS, serta perangkat desa.


Videografis Terkait