Lihat Semua : infografis

Badan Sehat, Mudik Selamat


Dipublikasikan pada one year ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Rosi Oktari / Desain : Ananda Syaifullah /   View : 3.016


indonesiabaik.id — Kesehatan menjadi faktor paling penting dalam memastikan mudik lebaran aman dan selamat sampai tujuan.


Mau mudik? Simak informasi yang kami rangkum mulai dari panduan mudik, syarat-syarat perjalanan, informasi lalu lintas dan protokol agar tetap aman & sehat selama mudik Lebaran 2022. ⇛ Baca Panduan Lengkap Mudik Lebaran 2022 hanya di tautan linktr.ee/mudik2022


Apa yang harus dilakukan?

  1. Patikan mudik dalam kondisi badan sehat, prima, dan cukup tidur
  2. Lakukan istirahat setiap 4 jam perjalanan
  3. Mempersiapkan bekal makanan dan minuman yang cukup
  4. Mempersiapkan obat-obatan dan kotak P3K
  5. Jangan lupa tetap jaga protokol kesehatan selama perjalanan dengan cuci tangan atau pakai hand sanitizer
  6. Manfaatkan pos kesehatan yang tersedia pada titik arus mudik
  7. Manfaatkan rest area untuk beristirahat

Selain mempersiapakan beberapa hal yang perlu dilakukan, SohIB juga perlu menghindari beberapa faktor agar mudik lebaran tetap aman dan selamat sampai tujuan.

Yang perlu dihindari

  1. Memaksa berkendara dalam kondisi badan lelah dan ngantuk
  2. Hindari minum obat yang berefek kantuk
  3. Jangan asal makan saat diberi orang yang tidak dikenal di jalan
  4. Buang air kecil/besar sembarangan
  5. Bermain HP saat berkendara

 

Hai SohIB! Lihat juga artikel terkait yaa..



Infografis Terkait