Lihat Semua : infografis

Tema World Water Forum ke-10 Sejalan dengan Tujuan UNICEF


Dipublikasikan pada 6 months ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Ananda Syaifullah /   View : 1.074


indonesiabaik.id - Tema World Water Forum ke-10 ‘Water for Shared Prosperity’ atau ‘Air untuk Kemakmuran Bersama’ sejalan dengan tujuan United Nations Children's Fund (UNICEF), dimana ada hubungan antara perubahan iklim dan berkurangnya pasokan air, yang merupakan ancaman utama terhadap kesejahteraan anak-anak. 

Tujuan UNICEF tercakup dalam beberapa fokus, antara lain kebutuhan anak-anak akan akses air bersih. Pada fokus lain, yaitu kelangkaan air dan kesehatan anak

Di sisi lain, UNICEF beranggapan masih banyak anak-anak yang tinggal di daerah yang kekurangan air mengakibatkan dampak negatif terhadap kesehatan mereka. 

Karenanya, UNICEF sangat mendukung hak atas air bersih dan sanitasi. World Water Forum ke-10 dinilai mempromosikan akses yang adil terhadap air secara langsung.

Sebagai informasi, World Water Forum ke-10 digelar di Bali, Indonesia pada 18-24 Mei 2024. Dalam forum ini, Indonesia akan fokus membahas empat hal, antara lain tentang konservasi air (water conservation), air bersih dan sanitasi (clean water and sanitation), ketahanan pangan dan energi (food and energy security), serta mitigasi bencana alam (mitigation of natural disasters).

Ingin tahu lebih banyak mengenai penyelenggaraan World Water Forum ke-10? Yuk baca worldwaterforumpedia yang dapat diakses melalui s.id/worldwaterforumpedia .



Infografis Terkait