Lihat Semua : infografis

8 Provinsi dengan Kasus Covid-19 Tertinggi


Dipublikasikan pada 3 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : M. Ishaq Dwi Putra /   View : 6.429


Indonesiabaik.id   -   Presiden Joko Widodo meminta Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 memberi perhatian khusus delapan daerah yang memiliki angka penularan virus corona tinggi. Pasalnya, daerah tersebut menyumbangkan 74 persen kasus positif secara nasional.

8 Provinsi Jadi Prioritas

Delapan provinsi tersebut yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, dan Papua. Jatim sendiri saat ini masih menjadi provinsi dengan kasus covid-19 tertinggi. Berdasarkan data 28 Juli 2020, kasus covid-19 di Jatim mencapai 20,812 kasus melebihi provinsi-provinsi lain.

Sementara Jakarta berada di posisi kedua terbanyak dengan 19.592 kasus. Kemudian secara berturut-turut Sulsel 8.991 kasus, Jateng 8.622 kasus, Jabar 6.084 kasus, Kalsel 5.689 kasus, Papua 2.945 kasus, dan Sumut 3.439 kasus.

Arahan Presiden Jokowi

Target pemerintah untuk menangani corona sudah jelas, yakni menurunkan angka kematian serendah-rendahnya, meningkatkan angka kesembuhan setinggi-tingginya dan mengendalikan laju pertumbuhan kasus positif baru secara cepat.

Jajaran Satgas Covid-19 harus bekerja lebih keras di delapan provinsi ini. Metode 3T atau testing, tracing dan treatment betul-betul harus dilakukan secara masif dan lebih agresif. Alat tes PCR, kapasitas lab, alat pelindung diri, serta peralatan rumah sakit lainnya, juga harus dipastikan selalu tersedia.



Infografis Terkait