Lihat Semua : infografis

Apa Saja Sih Syarat Bikin Kartu Prakerja?


Dipublikasikan pada 3 years ago , Redaktur: Andrean W. Finaka, Riset : Yuli Nurhanisah / Desain : Chyntia Devina /   View : 29.646


Indonesiabaik.id - Pendaftaran Kartu Pra Kerja baka dibuka mulai April 2020. Artinya, tak lama lagi para pencari kerja, termasuk kamu " fresh graduate" yang kini sedang "galau" soal pekerjaan, dapat segera mendaftar dan berkesempatan untuk mendapat pelatihan hingga tunjangan.

Syarat Kartu Prakerja

Program Kartu Prakerja memberikan bantuan biaya pelatihan bagi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki atau meningkatkan keterampilannya di dunia kerja.

Kartu Prakerja tidak hanya bisa diikuti oleh "fresh graduate" atau mereka yang sedang mencari pekerjaan, namun juga para buruh, karyawan dan pegawai. Singkatnya, semua warga bangsa yang berusia 18 tahun ke atas dan tidak sedang sekolah atau kuliah, boleh mendaftar dan berkesempatan mendapat pelatihan.

Insentif Kartu Prakerja

Program Kartu Prakerja akan menyasar sekitar 5,6 juta peserta di 2020, dengan besaran bantuan pelatihan dan insentif yang diterima oleh masing-masing peserta sebesar Rp3.550.000. Apabila dirinci, manfaat Program Kartu Prakerja di 2020 yakni sebesar Rp3.550.000, terdiri dari bantuan pelatihan sebesar Rp1 juta dan insentif pasca pelatihan sebesar Rp600 ribu per bulan (untuk 4 bulan), serta insentif survei kebekerjaan sebesar Rp50 ribu per survei untuk 3 kali survei atau total Rp150 ribu per peserta.



Infografis Terkait